HALLO INDONESIA - Basarnas Sulsel menggunakan KN Sar Kamajaya 104 untuk melakukan pencarian terhadap sebuah kapal pancing New Bira Fishing yang dilaporkan mengalami mati mesin di sekitar perairan Tanakeke Kabupaten Takalar.
Kabarnya salah seorang penumpang kapal tersebut Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Fauzi Andi Wawo.
Kapal yang ditumpangi Fauzi diduga kehabisan bahan bakar minyak ketika melakukan aktivitas memancing, Minggu, 28 November 2021.
Baca Juga: Sungai Putat dan Gareng Meluap, Dua Kecamatan di Kabupaten Blora Terdampak Banjir
Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi mengatakan,
pihaknya menggerakkan KN Sar Kamajaya 104 untuk melakukan pencarian.
"Setelah menerima informasi, kami langsung persiapan dan menggerakan KN Sar Kamajaya 104 menuju ke lokasi yang dilaporkan, " kata Djunaidi melalui keterangan tertulisnya.
Djunaidi berharap kapal New Bira Fishing segera ditemukan dan penumpang dapat dievakuasi dalam kondisi selamat.
Baca Juga: MK Masih Menjadi Lembaga Peradilan yang Terkesan Bisa Dibisiki atau Dilobi
"Semoga kapal segera ditemukan dan seluruh penumpang dapat dievakuasi dalam keadaan selamat, " harap Djunaidi.
Artikel Terkait
Capaian Vaksinasi Masih Tertinggal, RKS Gelar Vaksinasi Massal di Makassar
Menteri PPPA Bintang Puspayoga Prihatin Wanita Korban Penyiraman Air Keras oleh Suami Hingga Tewas
Saat Presiden Jokowi Tanam Jagung Pakai Traktor di Jeneponto
Polri Siapkan Payung Hukum Rekrutmen Mantan Pegawai KPK Setelah Dapat Persetujuan Kemenpan RB
Cara Kemenag Memaknai Hari Guru Nasional 2021: Meningkatkan Kesejahteraan dan Kompetensi
Menyambut Hari Guru Nasional 2021 dengan Link Twibbon Keren untuk Dibagikan di Media Sosial
Instruksi Mendagri Mengenai PPKM Level 3 Saat Nataru, Tak Ada Cuti untuk PNS dan Libur Khusus untuk Siswa
Menteri ATR/Kepala BPN: Jangan Mudah Percayakan Pengurusan Sertfikat Tanah Kepada Orang Lain
Bamsoet Mengalami Kecelakaan Ketika Balap Rally di Meikarta
Sungai Putat dan Gareng Meluap, Dua Kecamatan di Kabupaten Blora Terdampak Banjir